Minggu, 17 November 2024

 Subholding Upstream BUMN PHI Selesaikan Dua Proyek FSA Senilai USD 12,2 Juta

 Subholding Upstream BUMN PHI Selesaikan Dua Proyek FSA Senilai USD 12,2 Juta

Kutai Kartanegara, Penghujung Semester I 2024 - PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) melalui Zona 9, yang menaungi PT Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field area Anggana dan Sangasanga, berhasil menyelesaikan dua proyek kolaborasi fasilitas produksi migas (Facilities Sharing Agreement/FSA) dengan nilai total USD 12,2 juta. Proyek ini merupakan bagian dari inisiatif strategis "borderless" yang bertujuan meningkatkan efisiensi dan keandalan operasi migas di wilayah kerja yang saling beririsan.

Direktur Utama PHI, Sunaryanto, menjelaskan bahwa strategi borderless yang diterapkan Zona 9 telah terbukti memberikan nilai tambah signifikan bagi semua pihak terkait. Dengan mengoptimalkan penggunaan fasilitas produksi yang ada, perusahaan berhasil menekan biaya operasional dan meningkatkan keandalan produksi migas.

Pjs General Manager Zona 9, Susan Syahdina, mengungkapkan bahwa kedua proyek FSA ini berhasil diselesaikan dengan penghematan biaya sebesar USD 2,9 juta. Penghematan tersebut diperoleh melalui optimasi desain engineering dan pemanfaatan material yang sudah ada.

Baca Juga

PLN Enjiniring Kembangkan Pasar Oksigen Rendah Karbon, Tim GOXY Raih Juara III di HLN ke-79

Selain itu, proyek ini juga memungkinkan proses lifting migas dari PEP Sangasanga Field area Anggana dan Sangasanga untuk dialirkan langsung ke jaringan pipa Kalimantan Timur, sehingga menghemat biaya operasional hingga USD 3,2 juta per tahun.

Keberhasilan proyek FSA di Zona 9 merupakan kelanjutan dari implementasi serupa yang telah dilakukan di PEP Sangatta Field Area Semberah dan PT Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS) pada tahun 2022. Hal ini menunjukkan komitmen PHI dalam terus berinovasi dan menerapkan praktik-praktik terbaik untuk meningkatkan efisiensi dan keandalan operasi migas.

Dengan selesainya proyek FSA ini, PHI Zona 9 diharapkan dapat terus meningkatkan kontribusinya dalam mencapai target produksi migas nasional, sekaligus memberikan manfaat ekonomi dan sosial bagi masyarakat sekitar wilayah operasi.

Redaksi

Redaksi

teropongbisnis.id adalah media online yang menyajikan berita sektor bisnis dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Sarana Menara Nusantara Tandatangani Perubahan Perjanjian Kredit dengan Bank Danamon

Sarana Menara Nusantara Tandatangani Perubahan Perjanjian Kredit dengan Bank Danamon

KAI dan Universitas Indonesia Jalin Kerja Sama Pengembangan Stasiun UI untuk Transportasi Berkelanjutan

KAI dan Universitas Indonesia Jalin Kerja Sama Pengembangan Stasiun UI untuk Transportasi Berkelanjutan

ITDC Berikan Penghargaan Kepada Bea Cukai atas Dukungan dalam Kejuaraan Dunia Jetski di Danau Toba

ITDC Berikan Penghargaan Kepada Bea Cukai atas Dukungan dalam Kejuaraan Dunia Jetski di Danau Toba

ITDC Perkenalkan Keindahan Danau Toba ke Dunia Lewat Ajang Jetski Aquabike 2024

ITDC Perkenalkan Keindahan Danau Toba ke Dunia Lewat Ajang Jetski Aquabike 2024

ITDC Dorong Investasi Baru di The Mandalika, Siap Hadirkan Hotel dan Convention Hall Terbesar

ITDC Dorong Investasi Baru di The Mandalika, Siap Hadirkan Hotel dan Convention Hall Terbesar